Reporter: Barratut Taqiyyah | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
SEMARANG. Bakal calon Presiden dari PDI Perjuangan, Joko Widodo masih irit bicara soal bakal calon wakil presiden yang akan mendampinginya pada Pemilu Presiden 2014. Namun, dia mengatakan pengumuman bakal pendampingnya itu tinggal menunggu momentum yang tepat.
“Wakil Presiden, moga-moga nanti minggu depan sudah (diumumkan). Saya sudah ngantongi, dan tinggal diumumkan,” kata Jokowi di Semarang, Jawa Tengah, Minggu (4/5/2014) malam. Di sela safari politiknya di Jawa Tengah, Jokowi sempat singgah selama setengah jam di Kantor DPD PDI-P Jawa Tengah di Semarang pada pukul 20.00 WIB.
Orasi singkat sempat disampaikan Jokowi di kantor pengurus tingkat provinsi partainya ini. Dia berbicara di depan para ketua DPC PDI-P se-Jawa Tengah, sebelum bertolak ke Kaliwungu, Kendal, untuk bertemu dengan KH Dimyati Rois.
Soal kriteria maupun "bocoran" soal calon pendampingnya, Jokowi tak mau lagi memberikan keterangan tambahan. “Sudah, tinggal diumumkan, tingal diumumkan. Cari hari yang baik dan tunggu momentum yang baik,” tepis dia. "Mau Jumat keramat, Sabtu, atau Minggu, tunggu saja. (Kontributor Semarang, Nazar Nurdin)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News