Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto
KONTAN.CO.ID - Jakarta. Sebentar lagi akan tiba bulan Ramadan. Miliki jadwal imsakiyah dengan download sendiri di situs Bimas Islam Kementerian Agama.
Sejauh ini, Muhammadiyah telah menentukan 1 Ramadhan 1442 H atau bulan puasa 2021 jatuh pada Selasa Wage, 13 April 2021. Hal tersebut berdasarkan Maklumat Pimpinan Pusat Muhammadiyah Nomor 01/MLM/I.0/E/2021 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan, Syawal, dan Zulhijah 1442 Hijriah.
Sementara itu, Kementerian Agama (Kemenag) telah mengumumkan bahwa sidang isbat penentuan awal Ramadhan 2021 akan digelar pada Senin, 12 April 2021. Sebagai persiapan menyambut datangnya bulan puasa, masyarakat sudah bisa melihat jadwal Imsak di berbagai wilayah di Indonesia.
Adapun jadwal imsakiyah yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama sudah bisa diakses melalui link: https://bimasislam.kemenag.go.id/jadwalimsakiyah
Cara memilih lokasi jadwal imsakiyah
Untuk mengetahui jadwal imsakiyah, dapat dilakukan dengan memilih "provinsi" yang ingin dilihat. Selanjutnya pilih "kabupaten atau kota" tempat tinggal, kemudian pilih "tahun".
Setelah itu klik ikon “Proses Data” untuk melihat jadwal secara langsung. Sementara itu jika ingin men-download, tinggal klik “Export Excel” maka data akan ter-download.
Baca juga: Kemendag yakin pasokan dan harga bahan pangan stabil saat bulan puasa
Penentuan awal Ramadhan
Melansir Kompas.com, 30 Maret 2021, penentuan awal bulan pada kalender hijriah didasarkan pada penampakan hilal atau bulan sabit muda. Terdapat dua metode untuk mengetahui penampakan hilal, yakni:
- Hisab
- Rukyat
Kasubdit Hisab dan Rukyat Bimas Islam Kemenag Ismail Fahmi menyebut, hisab merupakan metode menghitung posisi benda langit khususnya matahari dan bulan.
Sementara rukyat adalah observasi benda-benda langit untuk memverifikasi hasil hisab. "Dua metode tersebut adalah saling menguatkan, bahkan seperti dua sisi mata uang," kata Ismail.
Kendati demikian, pada tahun-tahun sebelumnya beberapa kali metode hisab dan rukyat menghasilkan penentuan tanggal awal dan akhir Ramadhan yang berbeda. "Diharapkan tidak berbeda, jika berbeda diharapkan bisa saling menghormati dan menghargai," kata Ismail.
Itulah link jadwal imsakiyah selama Ramadan 2021. Selamat menjalankan ibadah puasa.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Berikut Link Download Jadwal Puasa Ramadhan 2021 Kabupaten/Kota Seluruh Indonesia",
Penulis : Nur Rohmi Aida
Editor : Sari Hardiyanto
Selanjutnya: Aturan perjalanan di bandara selama Ramadan dan Mudik Lebaran 2021
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News