kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,20   -16,32   -1.74%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Erick Thohir kembali rombak direksi BUMN, kali ini giliran ASDP


Selasa, 31 Desember 2019 / 11:54 WIB
Erick Thohir kembali rombak direksi BUMN, kali ini giliran ASDP
ILUSTRASI. Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir.


Sumber: Kompas.com | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Badan Usaha Milik Negara ( BUMN) melakukan perombakan atas direksi PT ASDP Indonesia Ferry (Persero). 

Perubahan posisi direksi ASDP ini ditetapkan dalam surat keputusan Menteri BUMN tertanggal 27 Desember 2019 dan resmi berlaku pada 30 Desember 2019. 

Direksi yang diganti adalah Wing Antariksa selaku Direktur SDM dan Layanan Korporasi digantikan Wahyu Wibowo. Kemudian Direktur Teknik dan Fasilitas yang sebelumnya dijabat oleh La Mane digantikan oleh Kusnadi Chandra Wijaya. 

Direktur Utama ASDP Ira Puspadewi mengatakan pergantian direksi perusahaan ini dilakukan untuk memajukan perusahaan dan melanjutkan langkah dan terobosan yang dilakukan oleh direksi sebelumnya. 

Baca Juga: Kemhub: Tidak terjadi puncak kepadatan ekstrem di Pelabuhan Merak

"Dengan bergabungnya dua direktur baru diharapkan dapat berkontribusi positif dalam memajukan perseroan," kata Ira dalam keterangannya, Selasa (31/12). 

Surat keputusan itu diserahkan oleh Plt Deputi bidang Infrastruktur Bisnis Kementerian BUMN Yuni Suryanto. 

Sebagai informasi, Wahyu Wibowo sebelumnya menjabat sebagai Kepala Biro Umum dan Humas Kementerian BUMN. 

Sementara Kusnadi Chandra Wijaya berasal dari pejabat karir di ASDP, dia sebelumnya mengemban jabatan sebagai Kepala Satuan Pengawas Internal (SPI). 

"Terima kasih atas kerja keras dan dedikasi yang luar biasa untuk ASDP. Dan untuk kedua Direksi baru diharapkan akan meneruskan langkah terobosan pendahulunya dan mengembangkan inovasi untuk keberlanjutan pelayanan dan bisnis ASDP yang lebih baik lagi," kata Ira. 

Berikut susunan direksi ASDP terbaru. 

  • Direktur Utama: Ira Puspadewi 
  • Direktur Keuangan dan IT: Djunia Satriawan 
  • Direktur Perencanaan dan Pengembangan: Christine Hutabarat 
  • Direktur Komersial dan Pelayanan: M Yusuf Hadi 
  • Direktur Teknik dan Fasilitas: Kusnadi Chandra Wijaya 
  • Direktur SDM dan Layanan Korporasi: Wahyu Wibowo

(Fika Nurul Ulya)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com berjudul: "Erick Thohir Kembali Rombak Direksi BUMN, Kali Ini Giliran ASDP"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×