kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

BI: Rupiah cocok di level Rp 13.200 sampai Rp 13.300


Jumat, 02 Maret 2018 / 15:25 WIB
BI: Rupiah cocok di level Rp 13.200 sampai Rp 13.300
ILUSTRASI. Mata Uang Rupiah dan Dollar Amerika


Reporter: Ghina Ghaliya Quddus | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) menyatakan bahwa nilai tukar rupiah sudah di bawah nilai wajarnya atau undervalue. Pada Jumat (2/3), kurs tengah BI menunjukkan nilai tukar rupiah di Rp 13.746 per dollar AS.

Deputi Gubernur BI Senior Mirza Adityaswara mengatakan bahwa level nilai tukar yang mencerminkan fundamental ekonomi Indonesia yang sebenarnya berada di kisaran level Rp 13.200 hingga Rp 13.300 per dollar AS

“Ya, sebenarnya waktu trading di level Rp 13.200 hingga Rp 13.300 per dollar AS adalah level yang cocok,” ujarnya di Gedung BI, Jumat (2/3).

Dengan demikian, nilai tukar rupiah yang berada di level Rp 13.700 dan hampir menembus Rp 13.800 per dollar AS yang terjadi beberapa hari ini sudah melampaui perkiraan.

“Kalau sekarang, Rp 13.700 hingga Rp 13.800 overshoot. Makanya BI lakukan stabilisasi. Eksportir sudah mulai masuk untuk menjual hasil ekspor, ” kata dia.

Mirza mengatakan, BI juga selalu ada di pasar saat rupiah mengalai fluktuasi, misalnya di pasar valas dan pasar SBN. “Bisa dilihat, currency regional hari ini menguat. Rupiah juga flat hari ini,” kata Mirza.

Hal ini disebabkan oleh pelaku pasar sudah mulai melakukan penyesuaian terhadap arah kebijakan bank sentral AS sehingga tekanan eksternal pun mereda.

"Market sudah adjustment karena pidato Powell di Senat kemarin sudah tidak hawkish. Jadi, market sudah lihat dengan jelas," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×