kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.970.000   24.000   1,23%
  • USD/IDR 16.319   -22,00   -0,13%
  • IDX 7.469   124,49   1,70%
  • KOMPAS100 1.044   14,12   1,37%
  • LQ45 790   8,31   1,06%
  • ISSI 251   6,62   2,71%
  • IDX30 409   4,38   1,08%
  • IDXHIDIV20 473   6,01   1,29%
  • IDX80 118   1,61   1,38%
  • IDXV30 122   3,33   2,82%
  • IDXQ30 131   1,50   1,16%

Semester I 2017, pemerintah terbitkan SBN Rp 395T


Kamis, 06 Juli 2017 / 11:03 WIB
Semester I 2017, pemerintah terbitkan SBN Rp 395T


Reporter: Adinda Ade Mustami | Editor: Rizki Caturini

JAKARTA. Sepanjang semester I 2017, pemerintah telah menerbitkan Surat Berharga Negara (SBN) baik melalui lelang maupun non-lelang sebesar Rp 395,09 triliun. Jumlah tersebut mencapai 57,69% dari target indikatif penerbitan SBN tahun 2017 sebesar Rp 684,84 triliun.

Sebagaimana dikutip dari situs resmi Direktorat Jenderal (Ditjen) Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (PPR) Kementerian Keuangan (Kemkeu), SBN yang diterbitkan mayoritas melalui lelang, yaitu mencapai Rp 278,35 triliun atau 70% dari total penerbitan. Sementara sisanya melalui non-lelang yaitu bookbuilding dan private placement.

Dari total penerbitan SBN selama semester tersebut, mayoritas SBN yang diterbitkan adalah Surat Utang Negara (SUN) yang mencapai Rp 273,21 triliun 69% dari total penerbitan. Sedangkan sisanya adalah Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) dengan total Rp 121,88 triliun atau 31% dari total penerbitan.

Adapun frekuensi lelang penerbitan SBN yang telah dilaksanakan adalah 25 kali, sesuai dengan jadwal yang ditetapkan.

"Minat investor terhadap penerbitan SBN melalui lelang cukup tinggi. Total permintaan yang disampaikan investor pada lelang SBN mencapai Rp 658,94 triliun," sebagaimana dikutip KONTAN dari situs resmi Ditjen PPR, Kamis (6/7). Jumlah tersebut jauh lebih tinggi dibandingkan periode yang sama tahun 2016 yakni sebesar Rp 468,75 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
[Intensive Workshop] AI-Driven Financial Analysis Executive Finance Mastery

[X]
×