kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.914   16,00   0,10%
  • IDX 7.205   64,44   0,90%
  • KOMPAS100 1.107   12,16   1,11%
  • LQ45 879   12,29   1,42%
  • ISSI 221   1,13   0,52%
  • IDX30 449   6,77   1,53%
  • IDXHIDIV20 541   6,33   1,18%
  • IDX80 127   1,54   1,22%
  • IDXV30 135   0,55   0,41%
  • IDXQ30 149   1,80   1,22%

Politikus Golkar Erwin Aksa dukung Sandiaga karena persahabatan


Rabu, 20 Maret 2019 / 16:05 WIB
Politikus Golkar Erwin Aksa dukung Sandiaga karena persahabatan


Reporter: Sinar Putri S.Utami | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Politikus Partai Golkar Erwin Aksa membeberkan alasan kenapa ia memilih mendukung pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno dalam Pilpres 2019 ini. Menurutnya, ia memilh Sandiaga lantaran persahabatan yang sudah terjalin lama sejak di Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI).

Hal itu ia katakan ketika ditemui sejumlah awak media di Menara Kadin, Rabu (20/3). "Saya kira yang paling penting adalah persahabatan dengan Pak Sandi. Tidak bisa terlepas dari apapun itu,"tuturnya.

Maka itu, ia kembali menegaskan utama pilihan ke 02 karena alasan persahabatan. Sebab, ia dengan Sandiaga sama-sama berkiprah sejak dalam kelompok HIPMI. "Dan di HIPMI kami selalu mengutamakan namanya pertemanan persahabatan. Itu menjadi satu filosofi utama dalam organisasi HIPMI. Jadi itulah yg saya utamakan dan saya sampaikan kepada teman-teman," tambah Erwin.

Bahkan, pilihannya tersebut juga sempat ia utarakan dengan Jusuf Kalla, Paman Erwin, sebelumnya. Ia menyebut, JK sangat terbuka dengan pilihannya. "Ya dalam keluarga kami sudah terbiasa ada perbedaan. Beliau juga tahu saya menjaga persahabatan saya dengan Pak Sandi. Dan saya sudh sampaikan dari awal bahwa saya mendukung Pak Sandi demi persahabatan saya dengan beliau," jelas dia.

Meski mendukung Prabowo-Sandiaga, Erwin bilang tidak berminat untuk berpaling ke partai lain selain Golkar. Ia menyebut, meski sudah dicopot dari kepengurusan Partai Golkar, dirinya mengaku masih merupakan anggota partai beringin tersebut. "Saya kira mundur sebagai pengurus saja, dan posisi saya sudah digantikan," lanjut Erwin.

"Saya kira Golkar masih jadi partai yang besar, yang sangat saya cintai dan kita berharap Golkar berhasil dalam pemilu nanti," tutup dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×