kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45999,83   6,23   0.63%
  • EMAS1.199.000 0,50%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kasus masih tinggi, Jokowi minta fokus tangani corona di tiga provinsi ini


Kamis, 04 Juni 2020 / 11:47 WIB
Kasus masih tinggi, Jokowi minta fokus tangani corona di tiga provinsi ini
ILUSTRASI. Presiden Joko Widodo tiba untuk memimpin Sidang Kabinet Paripurna di Istana Bogor, Jawa Barat, Selasa (11/2/2020). Sidang kabinet tersebut membahas Antisipasi Dampak Perekonomian Global. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/hp.


Reporter: Abdul Basith Bardan | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA.  Presiden Joko Widodo meminta penanganan virus corona (Covid-19) konsentrasi di tiga provinsi yang penularannya masih tinggi. Yakni: Jawa Timur, Sulawesi Selatan, dan Kalimantan Selatan.

Jokowi meminta Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Kementerian, TNI, serta Polri fokus lada turunnya angka penularan di tiga provinsi tersebut.

Baca Juga: Pertamina operasikan 5 Pertashop di Sumatra Utara

"Tolong ini jadi perhatian khusus sehingga angka penyebaran bisa kita tekan lebih turun lagi," ujar Jokowi saat membuka rapat terbatas melalui video conference di Istana Merdeka, Kamis (4/6).

Berdasarkan data yang dimiliki Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 hingga Rabu (3/6) total kasus di Jawa Timur sebanyak 5.318 kasus. Penambahan kasus pada Rabu kemarin sebanyak 183 kasus.

Selain itu Provinsi Sulawesi Selatan terdapat penambahan sebanyak 38 kasus sehingga total menjadi 1.668 kasus. Sedangkan Kalimantan Selatan terdapat penambahan 64 kasus menjadi 1.033 kasus.

Baca Juga: Ini 4 hal yang dapat dilakukan untuk memutus penyebaran corona saat new normal

Berbagai upaya telah dilakukan untuk meningkatkan penanganan di Jawa Timur. Baik berupa pemberian alat laboratorium pengecekan mobile hingga pengoperasian Rumah Sakit Lapangan Pemprov Jawa Timur.

Sebelumnya Jokowi juga meminta diturunkannya aparat TNI dan Polri untuk membantu upaya pendisiplinan masyarakat di provinsi yang penularannya masih tinggi tersebut.

Baca Juga: Ini 5 tips yang perlu dilakukan sebelum imunisasi anak di tengah pandemi corona

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Storytelling with Data (Data to Visual Story) Mastering Corporate Financial Planning & Analysis

[X]
×