Reporter: Lidya Yuniartha | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal IV-2018 sebesar 5,18%. Sehingga, sepanjang 2018 ekonomi Indonesia tumbuh 5,17%, atau lebih tinggi dari pertumbuhan ekonomi 2017 yang sebesar 5,07%.
Pertumbuhan ekonomi tahun 2018 ditopang oleh pengeluaran konsumsi rumah tangga yang tumbuh 2,74%, komponen pembentukan modal tetap bruto (PMTB) sebesar 2,17%, dan komponen lainnya sebesar 0,26%.
Sementara itu, dari sisi produksi, pertumbuhan tertinggi dicapai oleh sektor lapangan usaha lainnya sebesar 8,99%. Dari sisi pengeluaran, pertumbuhan tertinggi dicapai oleh komponen pengeluaran konsumsi lembaga nonprofit yang melayani rumah tangga (PK-LNPRT) sebesar 9,08.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News