Reporter: Vendy Yhulia Susanto | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Presiden Fiji Wiliame Maivalili Katonivere mengadakan pertemuan bilateral di sela-sela Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) World Water Forum ke-10 di Bali.
Presiden Jokowi mengajak kedua negara untuk terus meningkatkan kerja sama konkret yang saling menguntungkan.
Menurut Jokowi, sebagai sesama negara Pasifik, Fiji merupakan saudara dan mitra penting bagi Indonesia dalam menjadikan kawasan Pasifik sebagai kawasan yang damai, stabil, dan sejahtera.
"Kita juga perlu memperkuat kerja sama yang konkret dan saling menguntungkan," ujar Jokowi, Senin (20/5).
Baca Juga: Presiden Jokowi Bertemu PM Tajikistan, Bahas Kerja Sama Pengelolaan Air
Dalam pertemuan, Presiden Jokowi menekankan tiga poin penting.
Pertama, mengenai kemitraan pembangunan. Presiden Jokowi berharap pusat pelatihan pertanian daerah di Rakiraki dapat dimanfaatkan untuk memajukan penelitian, inovasi, dan kemitraan yang berkontribusi terhadap ketahanan pangan.
"Sehingga ke depannya Fiji dapat menjadi hub pengembangan pertanian di kawasan Pasifik," ucapnya.
Kedua, mengenai kerja sama antarmasyarakat, Presiden Jokowi mengapresiasi telah diluncurkannya Forum Asosiasi Persahabatan Fiji-Indonesia pada bulan Maret lalu.
"Saya yakin bahwa dukungan Yang Mulia akan makin memperkuat hubungan antarmasyarakat kedua negara kita," imbuhnya.
Ketiga, terkait kerja sama di Pasifik, Presiden Jokowi menekankan komitmen Indonesia untuk terus menyuarakan aspirasi dan kepentingan Pasifik di berbagai forum.
Indonesia juga berkomitmen untuk membina kerja sama khususnya melalui Melanesian Spearhead Group (MSG) dan Pacific Island Forum (PIF) berdasarkan prinsip saling menghormati, termasuk penghormatan terhadap kedaulatan dan keutuhan wilayah.
Baca Juga: Di Hadapan DPR RI, Menkeu Beberkan Prestasi Presiden Jokowi dalam 10 Tahun Terakhir
"Saya mengapresiasi konsistensi Fiji dalam menghormati kedaulatan dan keutuhan wilayah Indonesia serta dukungannya terhadap peran Indonesia di Pasifik," kata Jokowi.
Sementara itu, Presiden Fiji Wiliame Maivalili Katonivere menyatakan kekagumannya terhadap transformasi Indonesia dan mengucapkan selamat atas kepemimpinan Presiden Jokowi.
"Kami harus banyak belajar dari Anda," kata Presiden Fiji.
Selain itu, ia menekankan bahwa saat ini adalah saat yang penting dalam hubungan bilateral yang telah berlangsung selama 50 tahun.
Pertemuan ini menandai peningkatan kolaborasi antara kedua negara dalam menjaga kestabilan dan kemakmuran di kawasan Pasifik. Pertemuan ini juga menggarisbawahi komitmen kedua negara untuk terus bekerja sama dalam menghadapi tantangan global dan regional.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News