kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Apindo: Kedisiplinan penting untuk jaga keberlangsungan kegiatan ekonomi


Senin, 03 Agustus 2020 / 15:29 WIB
Apindo: Kedisiplinan penting untuk jaga keberlangsungan kegiatan ekonomi
ILUSTRASI. Shinta W. Kamdani. (Kontan/Lidya Yuniartha)


Reporter: Abdul Basith Bardan | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pelaku usaha menekankan pentingnya kedisiplinan penerapan protokol kesehatan pencegahan penularan virus corona (Covid-19). Hal itu beriringan dengan memacu pertumbuhan ekonomi ke depan. Saat ini dinilai penerapan protokol kesehatan mulai menurun di tengah masyarakat.

"Kedisiplinan sangat penting, kita tidak mau mundur, harus seimbang ekonomi dan kesehatan," ujar Wakil Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Shinta Widjaja Kamdani saat dihubungi Kontan.co.id, Senin (3/8).

Shinta menekankan saat ini sedang ramai mengenai klaster perkantoran dalam penularan Covid-19. Meski begitu, penukaran dinilai bisa bermula dari aktivitas di luar kantor. Hal itu yang menunjukkan pentingnya pendisiplinan penerapan protokol kesehatan. Sosialisasi kepada masyarakat dalam disiplin penerapan protokol kesehatan penting untuk dilakukan.

Baca Juga: Pengusaha tekstil yakin, penjaminan kredit korporasi bisa dorong pemulihan ekonomi

"Kita perlu kedisiplinan masyarakat, kalau tidak dikendalikan tentu saja dampaknya akan sangat besar dan akan kena ke ekonomi juga," terang Shinta yang juga Wakil Ketua Kamar Dagang dan Industri Bidang Hubungan Internasional.

Sebelumnya Presiden Joko Widodo juga akan mendorong sosialisasi protokol kesehatan. Sosialisasi akan dilakukan menekankan pada satu topik selama jangka waktu tertentu sehingga menekankan masyarakat untuk paham. "Dalam dua minggu ini kita fokus kampanye pakai masker, nanti dua minggu berikut mengenai jaga jarak," ungkap Jokowi dalam rapat terbatas.

Sosialisasi juga akan digencarkan dengan melibatkan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK). PKK dinilai dapat melakukan pendekatan personal dari pintu ke pintu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×