kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45903,33   4,58   0.51%
  • EMAS1.313.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ada berapa lagi WNI di China pasca pengumuman pemberhentian penerbangan sementara?


Senin, 03 Februari 2020 / 18:48 WIB
Ada berapa lagi WNI di China pasca pengumuman pemberhentian penerbangan sementara?


Reporter: Abdul Basith | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memastikan sebagian besar Warga Negara Indonesia (WNI) di China sudah kembali ke Indonesia. 

Hal itu menyusul pemberhentian penerbangan sementara dari dan ke China akibat penyebaran virus Corona. Pemberhentian penerbangan akan dilakukan pada Rabu (5/2) pukul 00.00 WIB.

Baca Juga: Pelaku usaha manufaktur tertekan lemahnya permintaan barang dalam dan luar negeri

"WNI di China sudah berkurang dari 10.000 menjadi 3.000 orang," ujar Budi saat konferensi pers, Senin (3/2). 

Keputusan pemberhentian penerbangan diambil oleh pemerintah melalui rapat terbatas hari Minggu (2/2). Jeda waktu yang ada diharapkan dapat dimanfaatkan oleh WNI yang hendak kembali ke Indonesia.

Baca Juga: Ikuti aksi jual besar-besaran di China, bursa Jepang dan Korea kompak memerah

Meski begitu, tidak seluruh WNI akan bisa dipulangkan. Format pengembalian sisa WNI yang ada di China pun belum diputuskan oleh pemerintah. 




TERBARU

[X]
×