kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Warga Natuna tolak WNI dari Wuhan, Polisi kerahkan 117 personel Brimob


Minggu, 02 Februari 2020 / 10:19 WIB
Warga Natuna tolak WNI dari Wuhan, Polisi kerahkan 117 personel Brimob
Petugas medis bersiap di pesawat C-130 sebelum terbang menuju Ranai Natuna untuk mengawal sebanyak 250 WNI yang dievakuasi dari Kota Wuhan China di Bandara Hang Nadim, Batam, Kepulauan Riau, Minggu (2/2/2020).


Sumber: Kompas.com | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - BATAM. Meski saat ini pemerintah telah menetapkan Kabupaten Natuna sebagai lokasi karantina 245 WNI yang baru saja dipulangkan dari Wuhan, China, namun sejumlah warga Natuna tetap menolak kedatangan 245 WNI tersebut.

Untuk mengamankan dan menjaga situasi Natuna tetap kondusif, Polda Kepri langsung menerjunkan sedikitnya 117 personel Brimob Polda Kepri.

Baca Juga: Tiba dari Wuhan, 245 WNI akan menjalani observasi di pangkalan TNI di Natuna

Kabid Gunas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt ditemui di Bandara Hang Nadim membenarkan atas pengiriman 117 personel untuk melalukan pengaman agar Natuna tetap kondusif.

"Pagi tadi kami terbangkan 117 personel," kata Harry, Minggu (2/2/2020).

Ditanyai sejauh mana penolakan yang dilakukan warga Natuna, Harry mengaku hanya berupa penyampaian aspirasi saja. Namun sejauh ini hal tersebut dapat dikondisikan.

Saat ini personel yang bertugas di Polres Natuna sedang melakukan upaya pendekatan. Harry menegaskan, 245 WNI yang dikarantina di Natuna dalam kondisi sehat.

Sebab, sebelum dievakuasi ke Batam, semua WNI telah diperiksa dan dinyatakan sehat. "Kalau tidak sehat, pasti tidak diperbolehkan keluar oleh pemerintah China. Karena sehatlah, makanya diperbolehkan keluar dari China," jelas Harry.

Harry berharap agar masyarakat Kepri bersedia menerima 245 WNI yang baru saja dipulangkan ke tanah air. Sebab, bagaimanapun, mereka adalah saudara sebangsa dan setanah air.

"Seperti saya katakan tadi, 245 WNI tersebut dalam kondisi sehat. Bagaimanapun mereka saudara kita, warga Indonesia juga, jadi sudah saatnya kita saling membantu dan memberi dukungan," paparnya.

Lebih jauh Harry juga mengatakan informasi terbaru menyebutkan, saat ini Natuna sudah kondusif dan tidak ada ketegangan seperti informasi yang beredar saat ini. "(Natuna tegang) Hoaks itu. Natuna kondusif kok. Dan, sejauh ini aman," imbuhnya.

Baca Juga: Kian mencemaskan, korban tewas akibat virus corona tembus 304 orang

Penulis : Kontributor Batam, Hadi Maulana
Editor : Farid Assifa

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Warga Natuna Tolak WNI dari Wuhan, Polisi Kerahkan 117 Brimob".

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×