kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.607.000   1.000   0,06%
  • USD/IDR 16.259   31,00   0,19%
  • IDX 7.307   49,60   0,68%
  • KOMPAS100 1.080   8,47   0,79%
  • LQ45 854   7,35   0,87%
  • ISSI 217   0,94   0,43%
  • IDX30 439   3,25   0,75%
  • IDXHIDIV20 524   3,40   0,65%
  • IDX80 123   0,78   0,64%
  • IDXV30 125   0,57   0,46%
  • IDXQ30 144   0,82   0,58%

Temui SBY, menteri pertanian bantah terlibat suap


Rabu, 13 Februari 2013 / 11:16 WIB
Temui SBY, menteri pertanian bantah terlibat suap
ILUSTRASI. PT Trimegah Asset Management (TRAM)


Reporter: Noverius Laoli | Editor: Edy Can

JAKARTA. Menteri Pertanian Suswono akhirnya memenuhi panggilan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Dia memasuki Istana Negara sekitar pukul 10.05 WIB, Rabu (13/2).

Ketika datang, Suswono membantah terlibat suap dalam penetapan kuota impor daging sapi. "Saya yakin tidak. Sama sekali tidak terkait dengan kasus Luthfi, sama sekali," katanya.

Luthfi yang dimaksud adalah kolega Suswono di Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Bekas Presiden PKS ini telah ditetapkan sebagia tersangka atas dugaan suap kuota impor daging sapi.

Luthfi yang juga mantan anggota DPR ini mengaku pernah berkomunikasi dengan Suswono. Ketika itu dia menanyakan soal daging sapi.

Suswono berencan menjelaskan kepada presiden soal kasus ini. Sebelumnya, SBY saat berada di luar negeri berjanji akan memanggil Suswono untuk menjelaskan soal impor daging sapi ini.

Suswono berjanji akan menjelaskan hasil pertemuannya dengan SBY. "Nanti, tunggu saja," katanya sembari memasuki Istana Negara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×