kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Menkeu: Darmin Orang yang Tepat


Jumat, 23 Juli 2010 / 14:06 WIB
Menkeu: Darmin Orang yang Tepat


Reporter: Martina Prianti | Editor: Edy Can

JAKARTA. Terpilihnya Darmin Nasution menjadi Gubernur Bank Indonesia membuat banyak orang senang. Selain Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Radjasa, Menteri Keuangan Agus Martowardojo juga ikut senang.

Agus menilai Darmin sebagai orang yang paling tepat memimpin bank sentral. "Dilihat, dari kompetensi, pengalaman, karakter, dan integritas, Darmin yang tepat untuk jadi Gubernur Bank Indonesia," ucap Agus yang pernah kandas menduduki kursi Gubernur Bank Indonesia, Jumat (23/7).

Mantan Direktur Utama Bank Mandiri ini berharap, dengan terpilihnya Darmin maka kordinasi dalam menjaga keharmonisan antara bidang moneter dan bidang fiskal bakal semakin baik. "Supaya kita bisa menjaga makro ekonomi Indonesia, bisa tumbuh dengan baik, kuat, dan berkesinambungan," ucap Agus, Jumat (23/7).

Dari sisi moneternya, Agus berharap nilai tukar mata uang stabil dan inflasi bisa terjaga. "Yang berikutnya sistem pembayaran. Kami berharap nanti cadangan devisa bisa membaik karena ada sistem pembayaran yang terjaga dan tentu perbankan semakin sehat karena kami tahu perbankan itu tantangannya cukup banyak," lanjut Agus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×