Reporter: Bidara Pink | Editor: Tendi Mahadi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Keyakinan konsumen terpantau menurun pada bulan Juni 2023. Ini tercermin dari Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) Juni 2023 yang sebesar 127,1 atau menurun dari 128,3 pada bulan sebelumnya.
Direktur Eksekutif, Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono mengungkapkan, penurunan IKK ini disebabkan oleh penurunan semua indeks pembentuk IKK.
"Optimisme konsumen terhadap kondisi ekonomi saat ini dan ekspektasi terhadap ekonomi ke depan sedikit menurun dibandingkan Mei 2023," tutur Erwin dalam keterangannya, Senin (10/7).
Adapun Indeks Kondisi Ekonomi (IKE) Saat Ini tercatat sebesar 116,8 atau turun dari 118,9 pada bulan sebelumnya.
Baca Juga: Pertumbuhan Ekonomi RI Kuartal II-2023 Diproyeksi Capai 5,3%, Ini Faktor Pendorongnya
Sedangkan Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK) Juni 2023 tercatat 137,5 atau turun dari 137,8 pada bulan sebelumnya.
Meski memang menurun, Erwin bilang keyakinan konsumen tetap kuat karena masih berada di zona optimistis atau indeks di atas 100. Selain itu, ada beberapa daerah yang tetap menunjukkan peningkatan keyakinan konsumen dengan peningkatan tertinggi adalah kota Makassar, sebesar 6,3 poin.
Kemudian diikuti kota Pangkal Pinang dengan peningkatan 4,0 poin serta Samarinda dengan kenaikan IKK sebesar 2,8 poin.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News