Reporter: Bidara Pink | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Periode sensus penduduk (SP) online 2020 telah ditutup pada 29 Mei lalu. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, baru sebanyak 19,05% dari penduduk Indonesia yang mendaftarkan diri lewat situs sensus.bps.go.id tersebut.
"Jumlah penduduk yang berpartisipasi 51,36 juta orang. Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Indonesia yang sudah berpartisipasi di dalam SP online ini," kata Kepala BPS Suhariyanto, Selasa (2/6).
Lantas, bagi penduduk yang belum mendaftarkan diri lewat SP Online, BPS pun menyediakan alternatif lain, yaitu pendaftaran penduduk yang akan berlangsung pada September 2020 mendatang.
Mekanismenya, pendataan akan dilakukan secara door-to-door. Petugas sensus akan menyampaikan kuesioner (drop off) untuk diisi secara mandiri oleh penduduk dan setelah diisi, akan diambil kembali (pick up) oleh petugas sensus.
Untuk menyempurnakan tata kelola ini, BPS akan merekrut sebanyak 247.000 orang dan melibatkan pengurus RT tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News