kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45924,01   -11,51   -1.23%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Wajah menteri lama ini diprediksi akan terus eksis di Kabinet Kerja 2


Rabu, 23 Oktober 2019 / 08:09 WIB
Wajah menteri lama ini diprediksi akan terus eksis di Kabinet Kerja 2
ILUSTRASI. Menteri PUPR 2014-2019 Basuki Hadimuljono tiba di Kompleks Istana Kepresidenan di Jakarta, Selasa (22/10/2019). ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/foc.


Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo telah bertemu dengan para calon menteri yang akan masuk Kabinet Kerja Jilid 2. Sebagian dari mereka adalah wajah baru. Namun tak sedikit dari mereka merupakan wajah lama yang pernah mengisi jabatan di Kabinet Kerja Jilid I.

Siapa saja wajah lama yang mengisi postur baru kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin?

1. Sri Mulyani Indrawati

Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini akan menempati jabatan yang sama seperti ia menjabat sebelumnya yaitu sebagai Menteri Keuangan. Kepastian itu langsung disampaikan kepada awak media setelah mendapat lampu hijau dari Jokowi.
"Presiden meminta saya menyampaikan ke media, beliau menugaskan saya tetap menjadi Menteri Keuangan," ucapnya.

Baca Juga: Dipimpin duet Co-CEO usai ditinggal Nadiem Makarim, Gojek bisa apa?

2. Airlangga Hartarto

Persoalan ekonomi menjadi topik pembahasan saat ia bertemu dengan Jokowi. Mulai dari masalah defisit neraca perdagangan, hingga rencana pengembangan kawasan ekonomi yang dapat diisi oleh sejumlah industri unggulan.

"Juga ingin mendorong sukses faktor (seperti) di kawasan industri Morowali, misalnya. Dengan investasi juga bisa meningkatkan devisa ekspor. Jadi seperti Morowali lah yang akan direplikasi," ungkapnya.

Namun, mantan Menteri Perindustrian itu tak mengungkap posisi baru yang akan dipegangnya.

Baca Juga: Habiburokhman: Banyak relawan kecewa akan keputusan Prabowo seperti saat usung Anies

3. Agus Gumiwang Kartasasmita

Politikus Partai Golkar ini mengaku diminta diminta Jokowi untuk ikut membantu di bidang industri. Namun, ia enggan memastikan apakah posisi Menteri Perindustrian yang akan menjadi jabatan barunya. Persoalan itu sepenuhnya ia serahkan kepada Presiden. "Beliau menugaskan kepada saya berkaitan dengan pentingnya kita melakukan transformasi manufaktur, mengingatkan pentingnya kita bisa menciptakan kondisi di mana industri kecil bisa jadi supply chain di industri," ungkap mantan Menteri Sosial itu.

4. Budi Karya Sumadi

Sama seperti Sri Mulyani, Budi Karya Sumadi akan menempati posisi yang sama yakni sebagai Menteri Perhubungan.  Jokowi meminta agar ia mampu menciptakan konektivitas antar pulau sehingga jalur logistik berfungsi secara efektif serta mampu mengoneksikan jalur pariwisata dengan baik.

"Presiden memberikan amanah kepada saya. Saya terima kasih atas amanah untuk membuat Indonesia lebih baik dan hebat dan banyak sekali tugas dilakukan. Jadi saya ditugaskan untuk melanjutkan tugas saya sebagai Menteri Perhubungan," ungkapnya.

Baca Juga: Prabowo calon menteri, peneliti LIPI: Itu bertentangan dengan rasionalitas demokrasi

5. Basuki Hadimuljono

Infrastruktur menjadi pembahasan utama yang diperbincangkan kala mantan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) ini bertemu Jokowi. Selain soal perkembangan mengenai sayembara desain ibu kota negara yang saat ini telah memasuki tahap penjelasan (aanwijzing). Basuki menyatakan siap membantu Jokowi menyelesaikan persoalan infrastruktur yang ada.

"Saya dipanggil Presiden. Beliau yang menyampaikan untuk bisa melanjutkan pembangunan infrastruktur," ucapnya.




TERBARU

[X]
×