kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,25   -8,11   -0.87%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kepolisian sebut ada 2 warga sipil tewas dalam kerusuhan di Papua


Senin, 02 September 2019 / 14:52 WIB
Kepolisian sebut ada 2 warga sipil tewas dalam kerusuhan di Papua
ILUSTRASI. Asap membubung saat aksi unjuk rasa di Jayapura, Papua (29/8/2019).


Reporter: Abdul Basith | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Kepolisian mengatakan terdapat dua warga sipil di Papua yang tewas dalam kerusuhan kemarin. Kerusuhan yang menelan korban jiwa itu berada di Deiyai, Papua. Informasi tersebut sekaligus meluruskan kabar sebelumnya yang menyatakan 8 orang tewas.

"Saat ini yang sudah terupdate dua warga sipil yang meninggal dunia," ujar Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Dedi Prasetyo di kompleks istana kepresidenan, Senin (2/9).

Baca Juga: Update Papua: Pemerintah akan tarik aparat dan membuka akses internet

Selain itu, ada pula satu orang TNI yang gugur di kerusuhan tersebut. Selain korban meninggal, ada juga korban luka dari kepolisian 3 orang dan anggota TNI 2 orang.

Dedi bilang kepolisian telah belum mengonfirmasi korban lainnya saat ini. Korban tersebut diungkapkan Dedi terdapat di lokasi aksi di Kantor Bupati Deiyai. "Lokasi di Deiyai, pada saat demo di depan Kantor Kabupaten Deiyai," terang Dedi.

Dedi bilang, saat ini telah berusaha menjaga situasi Papua tetap kondusif. Hal itu agar seluruh aktivitas masyarakat bisa berjalan normal seperti biasa.

Baca Juga: Pastikan keamanan, Kapolri dan Panglima TNI terbang ke Papua

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×