Pedagang Pasar Senen direlokasi ke Blok V

Jumat, 20 Januari 2017 | 15:45 WIB Sumber: Kompas.com
Pedagang Pasar Senen direlokasi ke Blok V


JAKARTA. Pemprov DKI Jakarta sudah menyiapkan rencana-rencana relokasi pedagang korban kebakaran Pasar Senen.  Untuk pedagang korban kebakaran yang memiliki kios, sementara mereka akan direlokasi di lantai 1 dan 2, Blok V. 

Pelaksana Tugas Gubernur DKI Jakarta Sumarsono menjelaskan, kira-kira satu atau tiga bulan bisa diselesaikan secara cepat untuk menampung kira-kira 500 kios.  Sementara pedagang yang hanya memiliki counter, disediakan tempat di lantai 5 dan 6 Blok V.

Pedagang sudah bisa mengisi lantai tersebut mulai pekan depan.  "Lantai 5 dan 6 sudah bisa diisi pekan depan. Bagian di bawah agak lama sedikit," ujar Sumarsono di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (20/1). 

Sumarsono mengatakan, lapak baru juga akan dibangun di lapangan parkir blok I dan II yang terbakar.  Selebihnya yang kurang akan ditambah di blok I dan II. "Mereka bisa gunakan dengan fasilitas gratis," ujar Sumarsono. 

Sumarsono berharap cara ini bisa membangkitkan kembali usaha para pedagang. Saat ini, para pedagang yang akan direlokasi sedang didata. Asosiasi pedagang pasar di sana juga akan membantu pendataan tersebut. 

(Jessi Carina)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini

Terbaru