kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kemendag targetkan setengah dari 11 perundingan rampung tahun ini


Selasa, 23 Maret 2021 / 14:41 WIB
Kemendag targetkan setengah dari 11 perundingan rampung tahun ini
ILUSTRASI. Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga.


Reporter: Abdul Basith Bardan | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perdagangan mendorong penyelesaian perundingan perjanjian perdagangan internasional pada tahun 2021.

Terdapat 11 perundingan yang tengah berjalan saat ini. Lebih dari setengah perundingan tersebut ditargetkan dapat selesai pada tahun 2021.

"Dari 11 ini mudah-mudahan kita bisa realisasikan minimal setengahnya dalam tahun ini," ujar Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga dalam Forum Strategi Pengembangan Ekspor Nasional, Selasa (23/3).

Salah satu yang ditergetkan rampung pada tahun 2021 adalah Perjanjian Kerja Sama Ekonomi Komperhensif Indonesia dan Uni Eropa (IEU-CEPA). IEU-CEPA akan menjadi perjanjian yang besar mengingat akan dilakukan dengan negara-negara anggota EU.

Baca Juga: Selangkah lagi RUU ratifikasi IE-CEPA disahkan DPR

Sementara perjanjian skala CEPA lainnya yang akan diselesaikan adalah Indonesia Turki CEPA. Selain itu ada pula perjanjian Indonesia Pakistan Trade In Goods Agreement (IP-TIGA), Indonesia Bangladesh Preferential Trade Agreement (IB-PTA), Indonesia-Tunisia PTA, Indonesia-Iran PTA, dan Indonesia-Mauritius PTA.

Jerry menyebut sebelumnya terdapat 22 perjanjian dagang yang telah diselesaikan. Meski begitu, belum seluruhnya diimplementasikan. Salah satu yang terbesar adalah Kerja Sama Ekonomi Komperhensif Regional (RCEP).

"Itu di tandatangan 15 nov 2020 melibatkan 10 negara ASEAN dan 5 non ASEAN. Itu blok terbesar kedua setelah WTO," terang Jerry.

Percepatan perundingan perjanjian dagang dinilai akan menjadi faktor pengerek ekspor Indonesia. Selain itu, Jerry juga menyebut bahwa perjanjian dagang yang ada harus dimanfaatkan oleh pelaku usaha Indonesia ke depan.

Selanjutnya: Bahas ratifikasi IE-CEPA di DPR, Mendag sampaikan manfaat kerja sama perdagangan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×