kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Susi tawarkan pensiun dini 1.000 pegawai KKP


Jumat, 15 September 2017 / 09:27 WIB
Susi tawarkan pensiun dini 1.000 pegawai KKP


Sumber: Kompas.com | Editor: Hasbi Maulana

KONTAN.CO.ID - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti akan mengurangi jumlah pegawai Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) yang saat ini sebanyak 10.800 orang.

"Kami menawarkan pensiun dini kepada pegawai di KKP," ujarnya saat menggelar konferensi pers di Jakarta, Kamis (14/9/2017).

Rencananya, Susi akan menawarkan pensiun untuk 1.000 pegawai KKP. Namun tawaran itu akan dilakukan secara bertahap dalam kurun waktu tiga tahun ke depan.

Menurut Susi, pengurangan pensiun dini diakukan dalam rangka efisiensi dan perbaikan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Kementerian Kelautan dan Perikanan dalam 3 tahun ke depan.

Meski begitu, Susi mengatakan tawaran itu diprioritaskan untuk pegawai KKP yang sudah memiliki masa kerja lebih dari 10 tahun dan sudah berusia lebih dari 50 tahun.

Susi mengatakan, tawaran pensiun dini kepada 1.000 pegawai KKP bukanlah yang terakhir. Rencananya perampingan pegawai KKP akan terus dilakukan.

Rencananya KKP juga akan membuka lowongan untuk para pegawai baru yang lebih segar dan lebih kompeten untuk meningkatkan kualitas SDM.

Tahun ini misalnya, KKP membuka 329 lowongan calon pegawai negeri sipil (CPNS). Rencananya 329 CPNS itu akan ditempatkan di lebih dari 30 posisi. Syarat yang ditentukan tak tangung-tangung, yaitu harus memiliki rekomendasi universitas sebagai 5 lulusan terbaik dari setiap jurusan. (YOGA SUKMANA)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×