kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Mega dan Habibie hadir sidang MPR, SBY tak nampak


Rabu, 16 Agustus 2017 / 11:18 WIB
Mega dan Habibie hadir sidang MPR, SBY tak nampak


Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - Presiden ketiga ri BJ Habibie dan Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri menghadiri sidang tahunan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8).

Habibie tiba terlebih dahulu sekitar pukul 08.50 WIB. Habibie mengenakan setelan kemeja hitam yang dipadu dasi merah dan peci hitam.

Megawati menyusul beberapa menit kemudian dengan mengenakan setelan kebaya putih. Ia didampingi anaknya, yang juga Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani.

Turut mendampingi juga Ketua Fraksi PDI-P di MPR Ahmad Basarah.

Sementara Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono, hingga Presiden Joko Widodo tiba pukul 09.05, belum terlihat hadir.

Para elite Partai Demokrat juga enggan mengkonfirmasi soal kehadiran ketua umumnya tersebut.

Sejak Jokowi menjabat sebagai Presiden, SBY memang tidak pernah menghadiri sidang MPR atau peringatan HUT RI di Istana.

Dalam berbagai pertemuan, SBY dan Megawati juga tak pernah terlihat bersama. Pada sidang tahunan MPR tahun 2016 lalu, SBY memilih merayakan hari kemerdekaan RI di kampung halamannya, Pacitan. (Ihsanuddin)


Artikel ini sudah tayang sebelumnya di Kompas.com, berjudul: Megawati dan Habibie Hadiri Sidang MPR, SBY Tak Terlihat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×