kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kemendag minta pengelola pasar pantau harga eceran


Kamis, 19 Oktober 2017 / 13:15 WIB
Kemendag minta pengelola pasar pantau harga eceran


Reporter: Abdul Basith | Editor: Dessy Rosalina

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Revitalisasi pasar diminta Kementerian Perdagangan (Kemendag) tidak hanya memperbaiki pasar secara fisik tetapi juga dapat menjaga harga.

"Mohon pengelola pasar memantau Harga Eceran Tertinggi (HET) untuk komoditas yang sudah ditetapkan yaitu beras, gula, minyak goreng kemasan, dan daging beku," ujar Menteri Dalam Negeri Enggartiasto Lukita, Kamis (19/10).

Apabila terjadi kenaikan harga akibat kurangnya stok, Enggar minta agar segera dilaporkan. Laporan tersebut nantinya akan diperiksa untuk diketahui penyebab kekurangan stok.

Apabila kekurangan stok akibat spekulasi maka dengan tegas Enggar bilang akan dibongkar gudangnya. "Kalau stok kurang karena spekulasi, gudangnya kita bongkar lalu kita ambil tindakan," terang Enggar.

Namun, kekurangan juga bisa terjadi akibat suplai yang menurun. Apabila hal tersebut menjadi penyebab, stok akan ditambah melalui Perum Bulog.

Tujuan dari penjagaan pasar ini agar perdagangan bisa berjalan dengan baik. Oleh karena itu, perbaikan fisik juga perlu diikuti dengan pengawasan harga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×